Kota metropolitan musik, MIDICITY. Seorang gadis kucing yang mengenakan pakaian gothic lolita bernama Cyan dibina oleh Maple Arisugawa, presiden agensi musik. Dari sana, ia bertemu dengan Chuchu (plesetan dari suara kelinci) gadis kelinci yang menjadi murid teladan, seorang gadis anjing kutu buku bernama Retoree (dari kata “Retriever”), dan seekor domba (?) bernama Moa. Bersama-sama, mereka membentuk band bernama “Plasmagica,” dan bertujuan untuk mencapai puncak dunia.
Namun demikian, jalan menuju ke sana sangat panjang dan sulit, dan menjaga semangat tetap tinggi adalah hal yang penting. Dengan bertarung melawan band-band aneh lainnya, Plasmagica perlahan-lahan tumbuh menjadi band kelas atas. Pada akhirnya, mereka akan menjadi band yang menjadi kekuatan pendorong industri musik MIDICITY… Mungkin?
Akan menjadi seorang jutawan musik!